KOPERASI DAN UMKM KOTA CIMAHI
 
  Home
  Foto Anggota Tim KUMKM Kota Cimahi
  Tentang Kegiatan Bidang KUMKM
  Undang-Undang No. 25 Tahun 1992 Tentang Perkoperasian
  Facebook KUMKM
  Fin Komodo
  Mukena Fathiya
  Peuyeum Ketan Istimewa
  Rasi Cireundeu
  Batik Cimahi
  Sae Collections
  Rajutan Khas Cimahi
  Abon Bakar Sehati
  Website Cimahi
  Website Kementerian KUKM RI
  Baca Berita Terkini
Rasi Cireundeu
RASI CIREUNDEU
RASI CIREUNDEU

RASI (Beras Singkong) adalah makanan pokok yang terbuat dari singkong  dan merupakan makanan pokok  masyarakat Kampung  Cirendeu, Kecamatan Cimahi  Selatan, Provinsi Jawa Barat. 

Sebagai pangan utama yang mengandung karbohidrat  RASI mempunyai beberapa keunggulan seperti: •    harga yang relatif lebih murah sehingga lebih terjangkau oleh semua lapisan,  masyarakat.

  • Rasi memiliki kandungan serat kasar yang baik dan kadar abu 1,9 % per 100 gram yang sangat sehat buat metabolism pencernaan.   
  • Kandungan energi dalam RASI hampir setara dengan beras, sehingga membuatnya sangat layak untuk dijadikan menu pokok pengganti beras.
  • Mudah diketemukan terutama bagi petani kebun. 
  • Kandungan kalorinya lebih rendah, sehingga cocok untuk diet penurunan berat badan.

 


Masyarakat Akur Cirendeu yang terletak di sekitar bekas TPA Leuwi Gajah Cileunyi, Cimahi Jawa barat, memiliki keunikan. Sehari-hari, masyarakatnya tidak memakan nasi. Mereka mengkonsumsi rasi (beras singkong).

 

 

Berikut adalah penuturan Deis. Seorang gadis Cirendeu. Menurutnya, susah mendapatkan rasi di tempat lain. Karena, orang lain tidak banyak mengetahu dan melakukan hal serupa dengan masyarakat Cirendeu yaitu menkonsumsi beras singkong (rasi)

 

 

Menurut Deis, jika tidak ada nasi singkong, mereka bisa menkonsumsi makanan lain seperti : jagung, atau mie instan.

 

 

Deis mengisahkan mengapa masyarkat Cirendeu tidak mengkonsumsi beras. Begini tuilsnya dalam sebuah kesempatan bersama ANBTI:

 

 

Dulu negara kita di jajah oleh bangsa Belanda. Kita kekurangan sandang pangan dan yang lebih utama adalah susahnya mendapatkan beras. Walaupun susah mendapatkan beras orang tua kami mengolah singkong menjadi beras dan disebut rasi (Beras Singkong).

 

 

Dengan menkonsumsi singkong ada kelebihan lain dari pada menkonsumsi beras diantaranya: Kalau memakan nasi beras kekuatannya 5 jam, tapi kalau kita sudah biasa menkonsumsi nasi singkong bisa kuat bertahan 6 atau 7 jam. Nasi singkong juga bisa untuk mengobati penyakit diabetes.

 

Singkong juga bisa di olah menjadi apa saja seperti di bikin rasi (beras sinking) awug, tape singkong, opak singkong,tepung tapioka ,dll. Selain makan nasi singkong bukan hanya sekadar sebagai pengganti beras, tapi kita juga bisa makan apa saja selain beras. Di mana pun kita berada, kemana pun kita pergi, makanan apa pun yang kita temui kita mampu bertahan hidup dan beradaptasi dengan makanan yang kita makan. Walaupun, kita hanya makan seadanya saja kita tetap merasa segar dan perut merasa kenyang.

SUMBER : anbti.org/content/rasi-cirendeu

Suara Anda Bermakna Bagi Kami  
 

Apakah Website Ini Membantu Anda
Ya
Tidak
Ya, Tapi Kurang Content

(View results)


 
This website was created for free with Own-Free-Website.com. Would you also like to have your own website?
Sign up for free